Renungan Harian
Selasa, 12 Juli 2016

Lakukanlah segala pekerjaanmu dalam kasih!
1 Korintus 16:14

“Bosan. Jenuh. Pekerjaan itu-itu saja!” Demikian kata-kata yang diucapkan seorang pekerja melukiskan keadaan dirinya di tempat ia bekerja sehari-hari. Seorang anak mengeluhkan orangtuanya yang dinilainya keras, menang sendiri dan minus perhatian. Keadaan demikian dapat membuat seseorang kurang berdaya dalam berpikir, juga kurang bersemangat menjalani hidup.

Firman Tuhan mengajarkan kepada kita supaya melakukan pekerjaan dalam kasih. Siapa pun kita, dan apa pun profesi kita, selayaknyalah melakukan pekerjaan dalam kasih. Keluarga Kristen yang sehat sangat akrab dengan kasih, mengasihi, saling mengasihi satu dengan yang lain. Praktek kasih sangat efektif dilangsungkan dalam komunikasi, seperti: menyapa, menanyakan kabar, menawarkan kebaikan dan juga mengajak dalam kebersamaan.

Praktek kasih dalam jalinan komunikasi dapat memberikan semangat hidup memulihkan daya juang hidup yang sebelumnya sudah mengendor. Praktek hidup dalam kasih sangat super sekali untuk memperkuat tali kasih persaudaraan. Karena itu, mari melakukan pemeriksaan kepada masing-masing individu dalam keluarga kita masing-masing.

Adakah seseorang yang sedang mengalami “ganjalan” dalam berkomunikasi? Bila ada, mari ajak membicarakannya dalam kasih yang diajarkan Tuhan Yesus kepada kita. Kasih mendahului segala kekurangan, kelemahan dan ketidakberdayaan dalam ikatan persaudaraan.

Syukur bagi Tuhan kita Yesus Kristus! Kita mempunyai Tuhan yang hebat, yang mempunyai kasih di dalam diri-Nya dan memberikan kasih-Nya dengan berlimpah kepada siapa saja yang meminta kepada-Nya. Dia tidak pernah pelit dan tanggung memberikan kasih-Nya.

Amin!



Beritakan Kabar Baik