Renungan Harian
Minggu, 1 Mei 2016

MINGGU ROGATE
KIRANYA TUHAN MENYINARI KITA DENGAN WAJAH-NYA!
Mazmur 67:1-8

Mazmur 67:1-8 berbicara tentang berkat Allah. Mazmur 67:7-8 memberikan penekanan bahwa Allah memberkati kita. Berbicara tentang berkat bukan berarti tidak adanya tantangan hidup, tidak ada masalah atau tekanan. Bukan karena tidak mengerti bahwa orang percaya harus melewati pergumulan yang berat.

Pemazmur ingin menjelaskan bahwa di tengah tantangan, masalah dan pergumulan yang berat, kasih setia Allah tidak pernah berubah. Allah tetap memberkati orang yang berharap kepada-Nya. Di mana tantangan semakin besar, di situ akan terjadi penuaian besar-besaran. Di tengah tantangan dan tekanan, justru Allah menempatkan kita menjadi kesaksian yang besar bagi dunia ini. Oleh karena itu jangan lemah, sebab orang yang berharap kepada Tuhan tidak pernah jatuh tergeletak. Tangan Tuhan akan menopang (Mazmur 37:24).

apabila ia jatuh, tidaklah sampai tergeletak, sebab TUHAN menopang tangannya.
Mazmur 37:24

Ingat, kita punya Allah yang hidup. Wajah-Nya senantiasa memandang kita. Allah kita bukan hanya Allah yang bertakhta di sorga, tetapi Allah yang memandang wajah kita dan menyinari wajah kita. Kalau kita menyadari Allah memandang wajah kita, kita tidak perlu takut dan khawatir. Dia tahu persis ketika airmata mengalir di pipi kita saat berdoa, ketika kita berada di tengah masalah.

Seorang ibu dapat mengetahui anaknya sedang bersukacita atau menghadapi masalah hanya dengan menatap wajah anaknya. Demikian juga Allah kita. Kalau wajah-Nya memandang kita, maka kita tidak perlu khawatir karena Dia mengerti segala perkara yang terjadi dalam hidup kita. Dia adalah Allah yang bertindak dan membela anak-anak-Nya.

Amin!



Beritakan Kabar Baik